Maraknya Tindakan Pencurian


Pencurian akhir-akhir ini marak terjadi di pedesaan. Mulai dari barang-barang pokok atau barang berharga menjadi incaran para pencuri. Namun sering  kali pencurian barang di pedesaan tidak ditindak lanjut dan dibiarkan begitu saja, masyarakat lebih memilih diam dan tidak melaporkannya pada pihak berwajib.
Ada banyak kasus pencurian yang ada di daerah kita seperti pencurian motor, pencurian emas, pencurian harta benda, pencurian uang, pencurian di supermarket, pencurian anak, dan yang mungkin baru-baru ini terjadi adalah pencurian karung padi hasil panen.

       

Ada banyak hal yang menyebabkan seseorang melakukan tindakan mencuri diantaranya ada yang dalam kondisi terpaksa atau kepepet, adanya tekanan pihak tertentu, ada kesempatan berbuat jahat dan bisa jadi sudah sifat dasar orang tersebut. Seseorang yang dalam kondisi terpaksa atau kepepet dapat membuat seseorang yang tadinya baik berubah menjadi jahat. Misalnya saja seseorang yang sedang mengalami kondisi darurat untuk menyelamatkan keluarganya sedang dia sendiri tidak bisa berbuat apa-apa sehingga dia memutuskan untuk mengambil jalan pintas dengan cara mencuri. Adanya tekanan pihak tertentu, dengan adanya tekanan dari pihak tertentu membuat seseorang dapat gelap mata misalnya saja ada seorang anak yang diculik dan si penculik meminta tebusan sedangkan dia tidak mempunyai apa-apa sehingga dia bisa gelap mata dan akhirnya dapat melakukan tindak pidana pencurian. Adanya kesempatan berbuat jahat, ada orang yang bisa berubah menjadi seorang penjahat dalam hitungan detik ataupun menit jika muncul kesempatan atau suatu peluang besar dalam melakukan tindak kejahatan. Sudah sifat dasar seseorang, orang yang sudah terbiasa melakukan tindak pidana pencurian dia kan selalu berbuat jahat kapan dan dimanapun dia berada. Selain itu karena mayoritas penduduk desa bekerja di sector pertanian maka ketika musim panen tiba, banyak warga yang meletakkan karung-karung padi didepan rumah karena kendala tempat. Hal itu dapat membuat munculnya niat untuk mencuri karung berisi padi tersebut. Sehingga penyebab pencurian itu sebagian besar karena faktor ekonomi dan adanya peluang untuk berbuat mencuri.
Pencurian dapat membuat korban mengalami kerugian harta benda. Selain itu, kejadian pencurian yang sering terjadi juga akan membuat warga resah dan akan mengganggu segala kegiatan masyarakat di suatu daerah. Dengan adanya kasus pencurian membuat warga takut atau khawatir untuk meninggalkan rumah dan meletakkan barang- barang di sembarang tempat.
Agar tidak terjadi pencurian di daerah daerah tertentu sebaiknya pada setiap desa/daerah diadakan kegiatan siskamling atau ronda malam pada setiap malam. Agar para warga tidak merasa diberatkan oleh aturan ronda malam maka sebaiknya pelaksanaan ronda malam dijadwal pada setiap harinya. Jadi warga tidak akan merasa terbebani bila harus ronda malam. Bahkan jika bisa para ibu-ibu rumah tangga juga menyedikan konsumsi untuk peronda secara bergilir setiap harinya. Hal itu dapat menumbuhkan semangat para bapak-bapak yang melaksanakan tugas ronda malam. Kegiatan ronda malam berguna untuk menghindari kejadian pencurian yang seringkali terjadi pada malam hari. Selain itu, untuk menghindari tindakan pencurian juga sebaiknya tidak meletakkan barang-barang berharga di sembarang tempat. Serta jika ingin meninggslkan rumah sebaiknya semua pintu dan jendela dikunci bahkan jika diperlukan pemasangan CCTv juga sangat berguna bagi warga masyarakat itu sendiri.




Nama   : Destya Dwi Guritno  (12)

           Rachmanda Ayu P.    (30)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Surat Penawaran dan balasan (Eka Setyaningrum dan regina Dyahayu P.)

Surat Penawaran dan Balasan (Salsabila Fairuz Shofi dan Hanif Nur Zhulaikah)

Biografi Dr.Yogi Ahmad ( Selvina Nurwiyani/34 )